Ikuti terus update kami!!

We'll not spam mate! We promise.

Saturday, September 14, 2013

Tempat Wisata di Danau Toba Sumatera Utara

Daftar tempat wisata yang ada di Danau Toba Sumatera Utara. Sumatera Utara adalah Provinsi yang memiliki sumber daya alam maupun manusia yang cukup tinggi. Terlihat dari pendapatan daerahnya , Medan adalah salah satu kota di Sumatera Utara yang cukup terkenal dan populer. Baik dari segi wisata kuliner maupun wisata alam.

Walaupun Medan tidak cukup di kenal oleh segelintir masyarakat di Indonesia, namun tak jadi halangan Medan menjadi kota terbesar ke setelah Jakarta. Adapun tempat yang menarik i medan seperti Tanah Lapang Merdeka dan Green Hill di Sibolangit, ada satu nama yang sangat terkenal sampai ke manca negara. Apalagi kalau bukan "Danau Toba".

Danau Toba,siapa yang tidak mengenal tempat wisata yang satu ini. Danau yang merupakan Danau terbesar di Indonesia dengan satu pulau di tengahnya (Pulau Samosir). Pada bulan September, Danau Toba menjadi pusat perhatian Dunia dengan acara akbar yaitu "Festival Danau Toba" yang di adakan rutin setahun sekali setiap tahunnya. Tidak menutup kemungkinan Danau Toba akan menjadi Rival wisata Bali.

Objek Wisata di Danau Toba Sumatera Utara

Selain Festival Danau Toba, apa sajakah tempat wisata yang menarik di Danau Toba? Berikut Top Wisata akan merangkum "Daftar Objek Wisata Menarik yang ada di Danau Toba". Mari kita membahas satu persatu :

Pulau Samosir

Ilustrasi Patung Sigale-gale
Pulau samosir adalah pulau yang terletak di tengah danau toba. Luasnya sekitar 630 km persegi. Untuk menempuh perjalanan dari danau toba ke pulau samosir anda dapat menyewa kapal atau perahu yang di sediakan disana. Banyak sekali para nelayan disana yang menyediakan sewa kapal. Perjalanan dapat di tempuh selama 40 menit. Adapun objek wisata yang di sediakan di Pulau Samosir antara lain : Objek wisata seni budaya seperti seni patung si gale-gale , objek wisata alam seperti pemandian air panas. Namun pada umumnya adalah wisata seni budaya atau anda dapat berkunjung ke makam para leluhur orang batak toba bisa menjadi alternatif wisata anda

Tomok dan Tuktuk

berburu Souvenir di Tomok
Bila anda mengunjungi Tomok, disinilah puncak wisata anda. Di tomok ada dapat berburu souvenir sebagai oleh-oleh. Tomok juga meupakan bisa menjadi alternaif anda untuk sekedar merebahkan diri sejenak dengan menyewa hotel yang beragam harga dari yang paling murah sampai yang paling mahal.

Ambarita, Simanindo, dan Pangururan

Samanindo Tradisional House
Tak jauh dari lokasi tomok. Anda juga bisa menyewa motor atau menyewa ojek untuk mengitari pulau samosir. Jangan lewatkan ini, karena anda akan di ajak bertualang ke desa Ambarita, Simanindo dan Pangururan. Diantaranya objek wisata yang menarik di ke 3 desa tersebut yaitu mengenal seni kebudayaan batak toba. Dengan mengunjungi makam para raja-raja terdahulu atau mengunjungi rumah budaya asli batak. Memperkenalkan anda kepada rumah tradisional Samanindo

Ok sekian dulu artikel mengenai tempat wisata di danau toba. Sekiranya dapat membantu anda dalam berwisata. Top Wisata mengucapkan terima kasih atas ketersediaan anda membaca atikel dai Top Wisata. Salam wisata..

Please Give Us Your 1 Minute In Sharing This Post!
SOCIALIZE IT →
FOLLOW US →
SHARE IT →
Powered By: BloggerYard.Com

0 comments:

Post a Comment